PBSI Siapkan 21 Pebulutangkis Ikuti Kejuaraan Dunia Yunior U-19

Kamis, 18 Oktober 2012
Jakarta - Pengurus Besar (PB) Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) tengah mempersiapkan 21 atletnya untuk mengikuti Kejuaraan Dunia Yunior U-19.

Kejuaraan tersebut akan digelar di Stadion Chiba Port Arena, Jepang, pada 25 Oktober - 3 November. Sebanyak 31 negara akan ikutserta di event tersebut.

Menurut Sekjen PBSI Yacob Rusdianto, saat ini ke-21 atlet (11 putra dan 10 putri) yang dipersiapkan itu sedang menjalani Training Camp (TC) di Cipayung sejak Rabu (10/11).

"Kami berharap pebulutangkis muda Indonesia dapat mempertahankan satu gelar yang diperoleh pada kejuaraan dunia tahun lalu. Mereka adalah pebulutangkis muda yang dipersiapkan untuk menggantikan senior-senior mereka," ujarnya di Kantor Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Jakarta, Kamis (11/10/2012).

Sebagai catatan, pada tahun 2011 Indonesia menyabet satu gelar di nomor ganda campuran lewat pasangan Alfian Eko Prasetya/Gloria Emanuelle Widjaja.

Berikut ini daftar pemain yang dipersiapkan ke Kejuaraan Dunia Yunior 2012:

Tunggal Putra:
Shesar Hiren Rhustavito
Fikri Ihsandi Hadmadi
Arief Gifar Ramadhan
Panji Akbar Sudrajat

Tunggal Putri:
Hanna Ramadini
Setyana Mapasa
Ruselli Hartawan
Rina Andriani

Ganda Putra:
Arya Maulana Aldiartama/Edi Subaktiar
Putra Eka Rhoma/Hafiz Faisal
Kevin Sanjaya Sukamulyo/Rafiddias Akhdan Nugroho

Ganda Putri:
Anggia Shitta Awanda/Shela Devi Aulia
Melati Daeva Oktavianti/Rosyita Eka Putri Sari
Ni Ketut Mahadewi Istarani/Maretha Dea Giovani

Ganda Campuran:
Alfian Eko Prasetya/Shela Devi Aulia
Edi Subaktiar/Melati Daeva Oktavianti
Putra Eka Rhoma/Ni Ketut Mahadewi
Kevin Sanjaya Sukamulyo/Maretha Dea Giovani

( a2s / rin )

Copyright @ 2013 Welcome to the Jungle. Designed by Templateism | MyBloggerLab

Blog Archive

About Metro

Follow us on Facebook